Pecel lele merupakan masakan kaki lima yang lumayan laris. Resep pecel lele ternyata cukup sederhana, berikut cara membuat pecel lele lengkap dengan petunjuk cara bikin sambal pecel lele serta lalapannya. Seperti diketahui meskipun cukup banyak yang suka jajan sore sore untuk makan pecel lele, namun tidak banyak yang mengerti bagaimana cara membuat pecel lele.
Hal yang cukup penting selain cara menggoreng ikan lele sehingga rasanya nikmat dengan bumbu meresap yakni cara membuat sambal pecel lele. Meskipun kedengarannya cukup mudah, ternyata bahan bahan sambal lele juga mesti diperhatikan. Seperti orang bilang, bahwa enaknya makanan pecel lele karena di dukung oleh rasa sambal yang pas.
Selama ini resep pecel lele dapat dibilang rahasia, sebab hanya penjual pecel lele dan keluarganya saja yang biasanya mengerti bagaimana cara mempersiapkan bumbu dan bahan yang bagus untuk masakan pecel lele ini. namun berkat kemajuan di dunia online, sekarang cukup banyak resep pecel lele yang di bahas secara lengkap dan jelas, seperti yang akan admin bahas sekarang yaitu petunjuk lengkap cara membuat masakan pecel lele komplit dengan sambal maupun bahan lalapan.
Saat hari mulai senja dan biasanya setelah hari gelap, maka mulai tampak kesibukan para pedagang kaki lima yang khusus menjual dagangannya pada sore hari. Menu pecel lele menjadi menu masakan istimewa saat sore hingga malam hari, dan penggemar atau langganan makanan yang satu ini cukup banyak, hal ini terbukti dengan banyaknya tenda tenda yang menjual menu yang sama yakni pecel lele. kalau anda tengok setiap harinya, lumayan laris juga, bahkan sebelum tengah malam biasanya dagangan mereka sudah ludes terjual.
Namun anehnya, meskipun jenis masakan yang satu ini cukup digemari dan banyak pelanggan, seakan tidak ada yang ingin membuat masakan pecel lele sendiri. Atau mungkin resep pecel lele masih rahasia, sehingga orang awam tidak banyak yang mengerti resepnya. kalau begitu anda sudah pas berada di sini, sebab akan admin bahas rahasia resep pecel lele secara tuntas dan jelas. Sehingga anda akan bisa mencoba untuk membuat masakan kaki lima tersebut. Atau mungkin anda beralih menjadi penjual masakan pinggir jalan pada sore hingga malam hari tersebut. Pelajari juga resep ikan mas bakar dengan petunjuk cara membuatnya secara lengkap.
Ikan lele banyak di jual di pasar pasar tradisional. Biasanya ikan lele di jual dalam keadaan hidup. Keengganan anda bisa jadi karena tidak mengerti bagaimana cara membersihakn ikan lele. Jika demiian serahkan saja pada penjualnya, mereka akan siap membersihkan ikan lele yang anda beli. Meskipun demikian ada baiknya setelah sampai di rumah anda membersihkan lagi terutama pada insang dan bagian dalam perut, karena kedua bagian tersebut harus benar benar bersih.
Bumbu bumbu pecel lele sangat sederhana dan mudah anda beli di pasar atau juga di warung. Bumbu bumbu pecel lele biasanya : ketumbar, bawang putih, garam, jeruk nipis, dan kunyit. Sedangkan sambal pecel lele menggunakan bahan bahan, seperti : cabai merah, rawit, bawang putih, bawang merah, kemiri, jeruk nipis, garam. Yuk bunda mulai membuat persiapan untuk membuat masakan pecel lele secara lengkap.
Bahan utama
- Ikan lele ukuran sedang sebanyak 10 ekor. Bersihkan ikan lele, terutama pada bagian dalam seperti insang dan bagian perut.
- minyak goreng secukupnya.
Bahan bumbu rendaman
- Sediakan 6 siung bawang putih ukuran sedang.
- Sediakan juga ketumbar sebanyak 1 sendok makan.
- Kunyit sekitar 1 ruas jari, sebaiknya di panggang atau di bakar sebentar sebelum digunakan.
- Jeruk nipis paling tidak 2 buah.
- Jangan lupa garam sekitar 1 sendok teh atau sesuai selera.
- Air bersih sekitar 400 ml atau 2 gelas.
Bahan sambal lele
- Sediakan bawang merah sebanyak 5 butir.
- Dan bawang putih sebanyak 6 siung ukuran sedang.
- Cabe merah keriting sebanyak 10 buah ( sesuai selera ).
- Cabe rawit merah sebanyak 10 buah ( sesuaikan dengan selera anda ).
- Biar lebih mantap bisa di tambahkan kemiri sebanyakl 5 buah.
- Jeruk nipis sebanya 1 buah.
- Tomat buah paling tidak 2 buah.
- Jangan lupa garam beryodium sekitar 1 sendok teh.
Nah sekarang semua bahan bahan telah lengkap, yuk sekarang mulai membuat masakan pecel lele.
Sekarang halusnya bahan bumbu : bawang putih, ketumbar, kunyit lalu taruh dalam wadah untuk merendam lele.
Tambahkan air jeruk nipis secukupnya. Kemudian tambahkan sekitar 2 gelas air bersih. Aduk aduk sehingga semua bahan bercampur.
Selanjutnya masukkan ikan lele ada rendaman, paling tidak sekitar 15 menit.
Siapakan kompor dengan nyala api sedang, masukkan minyak goreng secukupnya, paling tidak semua ikan lele tenggelam di minyak goreng.
Goreng ikan lele hingga matang dan kering.
Cara membuat sambal pecel lele
- Haluskan atau uleg semua bahan sambal, kemudian letakkan pada wadah kecil yang telah disediakan.
- hidangkan ikan lele goreng saat masih panas dengan sambal lele dan lalapan ( kol, daun kemangi, dan irisan mentimun.